30 mL Berapa Gelas? Ini Cara Menghitung dan Contoh Soalnya


Uinsuka.ac.id – Tidak hanya untuk minum, gelas juga sering digunakan sebagai alat ukur untuk zat cair di rumah. Namun terkadang orang mengajukan pertanyaan 30 ml berapa gelas karena tidak mengetahui bagaimana cara perhitungan untuk konversinya.

Materi ini bisa jadi informasi yang penting untuk dapat membantu kamu dalam menakar sebuah zat secara lebih mudah. Tanpa harus menggunakan alat khusus, penggunaan gelas bisa dilakukan apabila sudah mengetahui bagaimana cara konversi yang benar.

Panduan Menghitung 30 Ml Berapa Gelas

Gelas memiliki desain yang beragam, namun yang umumnya digunakan sebagai alat takar adalah gelas belimbing. Gelas ini berbahan kaca dengan desain dasar yang mirip dengan bentuk buah belimbing. Umumnya, satu gelas belimbing memiliki ukuran 250 ml.

Perhitungannya bisa saja menjadi berbeda jika menggunakan gelas dengan kapasitas volume lainnya. Tetapi umumnya, sejak lama gelas belimbing telah menjadi alat ukur tradisional yang sering digunakan.

Baca Juga:  7 Cm Berapa Meter? Cara Menghitung dan Contoh Soal Lain

Mengapa gelas belimbing dijadikan sebagai alat ukur? Karena sebelum adanya beragam desain gelas lainnya. Varian belimbing ini sering digunakan dan tersedia di rumah. Namun bagaimana jika harus mengukur 30 ml air dengan gelas? Simak caranya sebagai berikut.

Diketahui:

1 gelas belimbing = 250 ml

Ditanyakan:

Berapa gelas untuk 30 ml?

Jawab:

= 30/250 = 0.12 gelas

Sehingga bisa dijawab bahwa 30 ml berapa gelas belimbing yaitu 0.12.

Contoh Soal

Apabila telah memahami cara penyelesaian takaran 30 ml berapa gelas, cobalah untuk mengerjakan soal berikut ini sebagai bahan latihan. Pembahasan terkait jawabannya juga sudah tersedia sehingga bisa dijadikan sebagai ulasan. Berikut soalnya.

Soal 1

Anwar ingin mengisi jerigen bervolume 2500 ml dengan menggunakan gelas belimbing. Berapa jumlah gelas yang harus digunakan untuk mengisi jerigen hingga penuh?

Jawab:

1 gelas belimbing bervolume 250 ml.

= 2500/250 = 10 gelas.

Untuk memenuhi jerigen, Anwar harus menggunakan 10 gelas belimbing.

Soal 2

Larutan sabun membutuhkan air sebanyak 500 ml air dalam proses pembuatannya. Apabila tidak memiliki alat ukur dan Misna menggunakan gelas belimbing. Berapa banyak takaran gelas yang perlu dimasukkan ke dalam larutan sabun?

Baca Juga:  0,6 Meter Berapa Cm? Cara Hitung Konversi Satuan Panjang

1 gelas belimbing setara dengan 250 ml.

= 500/250 = 2 gelas.

Agar bisa membuat larutan sabun, dibutuhkan 2 gelas belimbing.

Soal 3

Resep membuat puding menuliskan berbagai bahan dan jumlah takaran yang dibutuhkan. Diantaranya membutuhkan 125 ml air. Jika menggunakan gelas belimbing, berapa jumlah yang dibutuhkan?

1 gelas belimbing berukuran 250 ml.

= 125/250 = 0.5 atau ½ gelas.

Untuk membuat puding, tambahkan ½ gelas belimbing.

Hasil konversi 30 ml berapa gelas memang tidaklah banyak. Akan lebih mudah dilakukan dengan menggunakan gelas ukur khusus dibandingkan gelas belimbing. Hal tersebut karena jumlah volume gelas belimbing besar dan tidak dilengkapi dengan penanda.

Namun cara penyelesaian konversi ml ke gelas bisa dijadikan sebagai acuan untuk mengukur cairan lainnya dengan jumlah yang lebih besar.