Berapa Persenkah 280 dari 700? Cara Menghitung & Jawabannya

Uinsuka.ac.id – Berapa persenkah 280 dari 700? Soal semacam ini seringkali membuat bingung, terutama yang belum paham terkait persen. Apalagi untuk perhitungannya cukup rumit dan dibutuhkan tingkat ketelitian ekstra.

Nah, perlu diperhatikan bahwa maksud soal ini sebenarnya adalah 280/700= ….?%. Sehingga untuk menjawabnya harus mengubahnya terlebih dahulu dalam bentuk pecahan. Supaya lebih paham, ketahui penjelasannya secara lebih detail di bawah ini.

Berapa Persenkah 280 dari 700?

Pecahan dan persen sudah menjadi materi matematika dasar yang diajarkan ketika duduk di bangku SD. Materi ini sebenarnya cukup sederhana, asalkan siswa dapat memahami dasarnya dan memiliki tingkat ketelitian yang tinggi.

Selain dalam matematika, perhitungan persen sangat penting dalam berbagai bidang. Persentase ini memiliki simbol %, sehingga berarti sama dengan satu per seratus. Lalu, sebenarnya berapa persenkah 280 dari 700?

Untuk menemukan jawabannya sangat sulit, kamu hanya perlu mengubahnya dalam bentuk pecahan. Jika belum paham sama sekali, berikut ini dua tahapan yang bisa diikuti dengan mudah:

  • Ubah angkanya terlebih dahulu dalam bentuk pecahan biasa, yaitu 280/700.
  • Soalnya ditanyakan berapa persen, maka harus dikonversi ke persen dengan dikali 100%.
  • Berdasarkan tahapan tersebut, perhitungannya kurang lebih yaitu 280/700 x 100% = 40%. Jadi, nilai persen 280 dari 7000 yaitu 40%.
Baca Juga:  5 Persen dari 2 Juta Adalah Berapa? Cara Hitung dan Jawabannya

Contoh Soal

Materi tentang persen memang sudah diajarkan sejak duduk di bangku sekolah dasar. Namun, soal matematika dasar ini juga banyak dijadikan materi ujian dalam proses rekrutmen kerja. Maka dari itu, selanjutnya akan dibagikan beberapa contoh soalnya:

1. Soal 1

Jumlah penduduk yang berada di Kabupaten Supiori hanya mencapai sekitar 2500 jiwa. Dari jumlah penduduk itu, 500 orang diantaranya memiliki mata pencaharian dengan berkebun. Berapa persen penduduk yang bekerja di bidang perkebunan?

Jawaban:

500/2500 x 100%

= 50000/2500

=20%

Jadi, banyaknya penduduk di Kabupaten Supiori yang bekerja dalam bidang perkebunan adalah 20%.

2. Soal 2

Pada saat ulangan Matematika, Widya menghadapi 120 buah soal dalam bentuk pilihan ganda. Namun ia hanya bisa menjawab sekitar 30 soal dengan benar. Berapa persenkah jawaban dari Widya yang benar?

Jawaban:

30/120 x 100%

= 3000/120

= 25%

Jadi, total jawaban benar yang dikerjakan oleh Widya dalam ujian Matematika adalah 25%.

3. Soal 3

Sebuah restoran dengan banyak cabang memiliki karyawan yang berjumlah sekitar 200 orang. Namun saat usaha sedang sepi, 60 diantaranya harus diberhentikan secara terpaksa. Berapa persen karyawan yang telah diberhentikan?

Baca Juga:  Cara Menghitung Luas Lingkaran dan 5 Contoh Soal 2024

Jawaban:

60/200 x 100

=6000/200

= 30%

Jadi, jumlah karyawan yang diberhentikan oleh restoran tersebut yaitu sebanyak 30%.

Untuk mencari jawaban dari soal berapa persenkah 280 dari 700 sebenarnya cukup mudah jika paham tahapannya. Kamu hanya perlu membuat persoalan tersebut dalam bentuk pecahan biasa. Jika sudah, maka tinggal dikalikan dengan angka 100 untuk mendapatkan hasil yang akurat.